Wah, Tiap Tahun Restoran Ini Tutup Sementara Demi Tujuan Mulia
Untuk kebanyakan orang, sedikit libur sudah jadi bagian dari kehidupan. Karena tuntutan pekerjaan yang sulit ditinggalkan.
Sebuah restoran di Bakersfield, California, mencoba melawan kekakuan tersebut. Resto ini membuat kebijakan yang begitu menyentuh. Sampai akhirnya viral di internet.
Kisahnya berawal dari unggahan foto seorang pengguna Reddit. Foto itu berisi kertas pengumuman yang tertempel di pintu restoran Chef's Choice Noodle Bar.
Foto: Istimewa
|
Restoran Thailand tersebut kabarnya tutup selama 2 minggu. Bukan karena renovasi atau alasan lain yang berkaitan dengan manajemen restoran. Tapi demi kebahagiaan kepala chef di sana, Preeda Piamfa.
Dikutip dari Bored Panda (25/9), dalam kertas ada pengumuman menyebut restoran akan buka kembali pada 4 Oktober pukul 11.00. Di sana juga tertulis bahwa head chef restoran berasal dari Thailand. Tiap tahun restoran mengizinkan chef pulang mengunjungi keluarganya.
"Sebelum bekerja di Chef's Choice Noodle Bar, ia (head chef) tidak pernah bertemu keluarganya selama 15 tahun, tapi ketika ia bergabung dengan The Noodle Bar Family, kami ingin ia punya kesempatan mengunjungi keluarga lebih sering - jadi, kami menutup restoran selama 2 minggu tiap musim gugur, supaya ia bisa mengunjungi keluarga dan mengisi ulang energinya. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan dan berharap akan kedatangan Anda saat ia datang dan segar kembali pada 4 Oktober!," tulis manajemen restoran.
Foto: Istimewa
|
Netizen pun ikut berkomentar dengan kebijakan itu. Mereka banyak memuji chef yang memilih pindah pekerjaan.
Salah satunya menulis,"Saya mau makan di sana hanya dengan fakta mereka sangat peduli akan karyawannya."
Ada yang mengatakan bahwa chef akan lebih produktif selama 50 minggu dalam setahun. Karena kebaikan yang sederhana dari restoran. Citra positif yang berusaha dibangun restoran ikut dipuji netizen.
(odi/msa)Baca Kelanjutan Wah, Tiap Tahun Restoran Ini Tutup Sementara Demi Tujuan Mulia : http://ift.tt/2fuUsQ6
Comments
Post a Comment