Pencipta Big Mac, Jim Delligatti Meninggal Dunia pada Usia 98 Tahun

Pencipta Big Mac, Jim Delligatti Meninggal Dunia pada Usia 98 Tahun
Setiap detik 17 Big Mac terjual di dunia. Sang pencipta Big Mac, Jim Delligatti telah wafat hari Senin lalu.

Michael 'Jim' Delligatti, orang yang telah menemukan Big Mac meninggal pada usia 98 tahun. Jim Delligatti, menciptakan salah satu makanan cepat saji paling terkenal di dunia sejak 50 tahun lalu ini meninggal di rumahnya di Pittsburgh pada 28 November lalu.

McDonald's mengunggah penyataan duka pada pencipta Big Mac pada akun twitternya 'Hari ini kami merayakan 98 tahun inspirasional dari penemu Big Mac Michael 'Jim' Delligatti. Jim, Terimakasih dan kami akan selalu mengingatmu.

Pencipta Big Mac, Jim Delligatti Meninggal Dunia pada Usia 98 TahunFoto: Getty Images

McDonald's membagikan foto-foto Jim saat dengan bangga memegang 2 Big Mac dan kutipannya 'Saya tidak akan pernah bermimpi bahwa ciptaan saya akan berubah menjadi ikon Amerika.'

Mr Delligatti menciptakan burger Big Mac dengan 2 beef patty dengan saus spesial, lettuce, keju, acar mentimun, dan bawang bombay dalam setangkup roti pada tahun 1967. Hal ini untuk tanggapi permintaan burger dalan ukuran lebih besar.

"Ia sering ditanya mengapa menamakan burger itu Big Mac dan ia mengatakan karena Big Mac terdengar terlalu lucu." cerita putra Jim seperti dikutip dari telegraph.co.uk (30/11/16)

Pencipta Big Mac, Jim Delligatti Meninggal Dunia pada Usia 98 TahunFoto: Getty Images

McDonald's telah menjual milliaran Big Mac di seluruh dunia. Diperkirakan 550 juta Big Mc terjual dalam setahun atau sekitar 17 buah per detik. Perusahaan yang berbasis di Illinois itu mengatakan Jim Delligatti adalah pemegang franchise legendaris dalam sistem McDonald's yang membuat kesan abadi pada merek mereka.

"Kami akan selalu mengingat Jim sebagai pemegang franchise berwawasan, pengusaha cerdas dan pria terhormat yang meninggalkan warisan 4 generasi pada keluarganya, restoran besar di Pennsylania dan North Carolina," komentar resmi dari McDonald's Big Mac telah menjadi ikon sandwich yang dinikmati banyak orang di seluruh dunia. Terimakasih Jim Delligatti!

(odi/ani)

http://ift.tt/2gK4dG8

Comments

Popular posts from this blog

Zum Valentinstag: Leckerer Schokoladenkuchen mit besonderer Zutat | Rezept - t-online.de

In Schockzustand versetzt: Deshalb ist dieses Lebensmittel besser als sein Ruf - CHIP Online Deutschland

Nervennahrung: Diese sechs Lebensmittel helfen gegen Stress - t-online.de